Ganesha Session: Razzle Jazzle
W Java Concert
Floor Map
Description
Ganesha Session 2023 merupakan salah satu program kerja dari unit ITBJazz, yaitu suatu konser musik yang akan dibawakan oleh massa ITBJazz.
Ganesha Session 2023 mengangkat tema berjudul “Razzle Jazzle” yang memiliki arti literal yaitu a flashy display of jazz. Tema tersebut jika diterjemahkan secara figuratif adalah sebuah kemeriahan konser jazz yang bisa membuat orang-orang di dalamnya, baik panitia maupun penonton, untuk bergembira bersama. Lagu-lagu yang dibawakan pun juga sesuai dengan temanya, yaitu lagu-lagu bergenre jazz yang energik dan penuh improvisasi serta menampilkan teknik dan keahlian instrumental yang tinggi. Lagu-lagu yang dibawakan memiliki genre jazz tradisional atau jazz fusion yang populer di kalangan penggemar musik jazz serta lagu-lagu yang populer bagi khalayak umum.
Tunggu apalagi?? Go grab your ticket only on loket.com
Dan jangan lupa untuk mengupload kartu vaksinasi di :
https://bit.ly/UploadVaksinGanses
Safety
Terdapat beberapa barang yang dilarang untuk dibawa ke dalam venue acara. Akan diadakan security check dan penyitaan barang terlarang sebelum peserta masuk ke dalam venue acara. Berikut daftar barang-barang terlarang yang tidak boleh memasuki venue acara,
Senjata tajam
Minuman dan makanan dalam bentuk apapun
Narkotika
Alat kontrasepsi
Rokok elektronik dan konvensional
Benda mudah terbakar (Parfum, Spray, dan sejenisnya)
Benda pemicu api (Korek api dan sejenisnya
Dilarang melakukan tindakan-tindakan seksual ataupun yang mengganggu kenyamanan peserta ataupun panitia yang sedang bertugas.
Jika anda merasa terganggu atas kelakuan salah satu peserta ataupun panitia, mohon hubungi 081282612001 (Koordinator Panitia Keamanan), atau kepada panitia yang menggunakan penanda lengan (armband) berwarna neon.
Dilarang mengganggu jalannya acara, seperti naik ke panggung tanpa izin, provokasi serta membuat keributan selama acara berlangsung
Dilarang merusak barang-barang yang berada dalam venue acara serta selalu menjaga kebersihan venue acara. Peserta yang merusak barang-barang tersebut akan ditindaklanjuti.
Jika terdapat peserta melanggar peraturan yang berlaku pada SOP ini, maka konsekuensi dibawah akan berlaku,
Peserta 1 kali melanggar : akan diperingatkan dan masih diperbolehkan untuk menyaksikan pertunjukkan
Peserta 2 kali melanggar : akan diminta untuk meninggalkan venue acara
Barang bawaan peserta yang diperbolehkan masuk ke dalam venue acara adalah sepenuhnya tanggung jawab masing-masing peserta. Panitia tidak bertanggung jawab atas kehilangan ataupun kerusakan barang-barang bawaan tersebut.
Jika dalam keberlangsungan acara, terdapat peserta yang merasa kurang sehat karena satu dan lain hal, harap segera menghubungi panitia terdekat.
Dalam keadaan yang belum tercantum di atas yang mungkin dapat mengganggu kelancaran acara, keputusan terakhir berada pada panitia keamanan (panitia yang menggunakan penanda lengan neon).
Location
- Address
-
W JavaLb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132
multipurpose hall crcs itb Lantai3
- Admission
- Early Bird Rp.40.000
Regular Rp.60.000
- Access
- -
- Parking
- -
- Contact
- CUSTOMER SERVICE LOKET:
support@loket.com
phone loket : +6221-80600822
LOKET Official WhatsApp Channel
: +62 21 21282127
- Workhour
- 29 May 2023
16:00 - 20:00 WIB
- Website
- https://www.loket.com/event/ganeshasession
- Info By
- JF
Sumber Gambar Gedung :https://ditsp.itb.ac.id/bangunan/confrence-hall-crcs-lt-3/