Pop Art Jakarta 2022
Jakarta Exhibition
Floor Map
Description
Yeeeaay!!! Pop Art Jakarta hadir lagi!
Dan gak perlu nunggu lebih lama lagi, karena kita akan bertemu di bulan Agustus ini! Untuk tiketnya bisa kamu dapatkan di https://www.loket.com/event/popart-jakarta-2022_bUDc9 mulai tanggal 10 Agustus 2022 pukul 12.00 WIB dan masih FREE!
View Point / Program
Tahun ini Pop Art Jakarta 2022 adalah eksebisi instalasi kreatif karya intelektual anak bangsa yang diselenggarakan di Senayan Park dari tanggal 12 Agustus s/d 4 September 2022. Dan tahun ini akan menghadirkan IP-IP Lokal dengan instalasi seni yang berbeda dari tahun lalu. Mulai dari Bumilangit, Satria Dewa Gatotkaca, Hai Dudu dari Dagelan, Maple Haven, Vernalta, Dalang Pelo, Si Juki, Tuti and Friends, Kalawira, NomNomsters dari Faktap, Mice Cartoon, Lokapala, Yang Terdalam (YTD), Oramon, dan Galeo Anak Segara.
Belum lagi instalasi lain yang berada begitu kamu memasuki area Pop Art Jakarta akan memberikan sensasi berbeda. Sehingga makin seru dan konten-able banget buat video dan foto media sosial kamu.
Sumber : https://www.loket.com/event/popart-jakarta-2022_bUDc9
Performer
Bumilangit, Satria Dewa Gatotkaca, Hai Dudu dari Dagelan, Maple Haven, Vernalta, Dalang Pelo, Si Juki, Tuti and Friends, Kalawira, NomNomsters dari Faktap, Mice Cartoon, Lokapala, Yang Terdalam (YTD), Oramon, dan Galeo Anak Segara.
Safety
Syarat dan Ketentuan Pop Art Jakarta 2022
Setiap pengunjung diwajibkan sudah mendapatkan Vaksin booster (18 tahun ke atas).
Tetap mematuhi protokol kesehatan (tetap menggunakan masker dan menjaga jarak).
Dilarang membawa senjata tajam, senjata api, dan obat-obat terlarang
Dilarang makan dan minum selama di area Pop Art Jakarta 2022
Data di tiket harus sesuai dengan KTP/SIM atau kartu identitas lainnya.
Masuk dan keluar pengunjung harus mengikuti petunjuk rambu alur yang telah disediakan.
Dilarang menyentuh instalasi.
Bila pengunjung merusak baik disengaja atau tidak disengaja maka akan dikenakan biaya ganti rugi.
Wajib untuk antri dan tertib serta menjaga keamanan juga kenyamanan bersama.
Jika Anda membawa anak-anak, harap dijaga dengan seksama demi keamanan dan kenyamanan bersama.
Dilarang membuang sampah sembarangan.
Harap menjaga barang berharga Anda. Kami tidak bertanggung jawab jika terjadi kerusakan atau kehilangan.
Pengunjung diperbolehkan untuk kembali memasuki area Pop Art Jakarta 2022 selama masih di tanggal dan sesi yang sama dengan tiket reservasi (harap konfirmasi pada crew saat kembali masuk area).
Follow akun Instagram dan Tiktok kami di @popartjakarta dan @jakarta.creative ya dan tag juga di foto dan video kamu.
Mari bersenang-senang!
Location
- Address
-
JakartaJl. Gerbang Pemuda No.3, RT.1/RW.3, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10270
Senayan Park 1st Floor
- Admission
- FREE
- Access
- Akses untuk ke Senayan Park dengan menggunakan TransJakarta juga terbilang mudah. Kamu hanya perlu ikuti rute busway ke Senayan Park yang akan kami bagikan di bawah ini!
Untuk bisa ke Senayan Park dengan menggunakan TransJakarta kamu bisa naik koridor 1B yang arah Stasiun Palmerah-Tosari. Lalu turun tepat di halte pemberhentian Taman Ria depan Senayan Park.
Adapun halte TransJakarta lainnya yang dianggap dekat dengan Senayan Park adalah Halte Senayan JCC. Kalau kamu turun di halte pemberhentian tersebut, kamu bisa jalan kaki sekitar1,5 kilometer atau selama 20 menit. Atau kamu bisa naik ojek online ke arah Senayan Park.
Sebagai informasi, Halte Senayan JCC dilewati oleh beberapa koridor, yang diantaranya adalah:
Koridor 9 yakni dari Pinang Ranti sampai Pluit
Koridor 9A yakni dari PGC sampai Grogol
Koridor 4A dari TU Gas sampai Grogol
Koridor 3F dari Kalideres sampai GBK
Koridor 1F dari Bundaran Senayan sampai Stasiun Palmerah
Koridor T11 dari Bundaran Senayan sampai Poris
Koridor 10H dari Blok M sampai Tanjung Priok
Terakhir koridor B12 dari Bekasi Timur sampai Grogol
Selanjutnya adalah rute TransJakarta sesuai dengan tempat kamu berangkat:
Kalau datang dari Jakarta Timur maka kamu harus naik koridor 9, kemudian transit naik 9A
Kalau datang dari Jakarta Barat maka kamu harus naik koridor 9A, kemudian transit naik 4A
Kalau datang dari Jakarta Utara maka kamu harus naik koridor 9 dan transit naik koridor 10H
Kalau datang dari Jakarta Selatan maka kamu harus naik koridor 1F, T11, dan 10H
Kalau datang dari Tangerang maka kamu cukup naik koridor T11 saja.
Sumber :https://kumparan.com/jendela-dunia/informasi-rute-busway-ke-senayan-park-mall-jakarta-yang-lagi-hits-1yGLrVwyouS/full
- Parking
- -
- Workhour
- 12 Agustus 2022 - 4 September 2022
- Website
- https://www.jakarta-tourism.go.id/event/2022/08/pop-art-jakarta-2022
- Info By
- JF